Yus Hermansyah: "Siap berikan beasiswa bagi warga Cimenyan berkuliah di Universitas Sabili"

Sumber: Humas PWI Peduli Jawa Barat

Yus Hermansyah: "Siap berikan beasiswa bagi warga Cimenyan berkuliah di Universitas Sabili"

Bandung, Jawa Barat.

polkrim-news.com || Warga Cimenyan yang menjadi korban puting beliung dan musibah cuaca buruk, mendapat bantuan dari tiga lembaga sosial kemanusiaan.

Ketiga lembaga sosial kemanusiaan itu yakni, Yayasan Pikiran Rakyat Bandung, Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Peduli Jawa Barat, dan Masyarakat Tionghoa Peduli (MTP) Bandung. 

Penyerahan sumbangan dilakukan Pelaksana Pengurus Yayasan PR, M. Baedarus dan Ketua PWI Peduli Jabar, Yus Hermansyah melalui Ketua Yayasan Odesa Bandung, M. Faiz Manshur, Cimenyan Kabupaten Bandung, Minggu (11/09/2022)

Minggu lalu, puting beliung mengamuk di sekitar wilayah Cimenyan Kabupaten Bandung.

Pelaksana Pengurus Yayasan PR, M. Baedarus, mengemukakan, sumbangan yang diserahkan itu merupakan titipan dari pembaca dan masyarakat lainnya.

"Sumbangan ini merupakan amanah dari pembaca dan masyarakat lain, untuk disampaikan kepada korban yang tertimpa musibah," kata Baedarus.

Penyerahan sumbangan melalui Yayasan Odesa, kata Baedarus, karena yayasan ini sudah sejak lama beraktivitas dalam pengentasan kemiskinan dan pemberdayaan masyarakat Cimenyan.

Lokasi Wilayah Cimenyan hanya sepelemparan batu dari batas Kota Bandung. Akan tetapi sebagian besar kehidupan sosial ekonominya jauh tertinggal.

Banyak anak anak usia sekolah yang tidak bisa melanjutkan pendidikannya ke tingkat yang lebih tinggi akibat ketiadaan biaya.

Baedarus mempercayakan  penyaluran sumbangan itu kepada Yayasan Odesa, karena Odesa mengetahui secara tepat tentang kebutuhan masyarakat Cimenyan.

Menurut data yang dikumpulkan Yayasan Odesa, akibat puting beliung itu, terdapat 153 unit rumah yang terdampak. Ada yang rusak ringan, sedang dan berat.

Sebelumnya, Ketua Yayasan Odesa, Faiz Manshur, menjelaskan  tentang ketertinggalan anak-anak Cimenyan dalam masalah pendidikan.

Sementara itu, Ketua PWI Peduli Jabar, Dr. H Yus Hermansyah, S.T., M.Si mengharapkan, sumbangan yang diserahkan itu bisa bermanfaat dan membawa keberkahan bagi masyarakat Cimenyan, terutama yang tertimpa musibah puting beliung.

"saya siap memberikan beasiswa bagi warga Cimenyan yang terkena musibah puting beliung dan cuaca buruk untuk  berkuliah di universitas Sabili," ujar Yus yang juga menjabat sebagai Rektor di Universitas Sabili Bandung. (K12)

0/Post a Comment/Comments

TOTAL VISITS :

TABLOID NASIONAL POLKRIM

POLRI PRESISI

POLKRIM | Portal Media Online Nasional

STOP PUNGLI

POLKRIM | Portal Media Online Nasional
PUNGUTAN LIAR