Bank Kalteng Kontribusikan Hewan Qurban ke Pemkab Bartim
Barito Timur, Kalteng
polkrim-news.com || Memasuki hari raya Idul Adha 1444 hijriah tahun 2023, Bank Kalteng cabang Tamiang Layang turut menyumbang bantuan 5 ekor hewan Qurban jenis Sapi yang diserahkan secara simbolis di Masjid Arrahman di Tamiang Layang, kecamatan Dusun Timur, kabupaten Barito Timur (Bartim) provinsi Kalimantan Tengah, Senin (26/06/2023).
Kegiatan penyerahan hewan Qurban jenis Sapi tersebut di buka langsung oleh Bupati Bartim, Dr. Ampera AY Mebas, SE., MM beserta jajaran Pemerintah kabupaten (Pemkab) Bartim dan turut dihadiri Pegawai Bank Kalteng serta Panitia Hari Besar Islam (PHBI) maupun pengurus Masjid.
Usai kegiatan, Orang nomor satu di Gumi Jari Janang Kalalawah ini menjelaskan bahwa pihaknya telah menyampaikan terima kasih atas bantuan dari Bank Kalteng dan pihak investor yang telah menyalurkan bantuan menjelang Idul Adha ke Pemkab Bartim.
"Hari ini acara dari Bank Kalteng, kita ada dapat bantuan untuk hewan Qurban ada tiga ekor Sapi, satu di Arrahman, satu di masjid besar dan satunya di Turan Amis," ucap Ampera.
Bupati juga mengungkapkan bahwa menurut informasi ada tambah juga dari Bank Kalteng dua ekor Sapi.
"Kalau kita dari pemerintah daerah melalui PHBI yang rencanannya sebesar satu miliar ada 63 ekor," ungkapnya.
Bupati juga mengatakan bahwa ada bantuan dari pihak perusahaan ini sekitar lebih 20 ekor, dari perusahaan pertambangan maupun perkebunan maupun dari kontraktor.
"Targetnya 100 ekor. Saya juga menghimbau bagi masyarakat Barito Timur yang memiliki bantuan bisa memberikan bantuan, baik secara pribadi masing-masing," harapnya.
Bupati juga menegaskan bahwa pihaknya tetap continue melaksanakan kegiatan menyambut hari raya Idul Adha dan keterlibatan perusahaan dan kontraktor maupun pihak yang lain juga bisa berkontribusi memberikan sumbangsih.
"Apalagi pada hari raya Idul Adha kita perlu berqurban. Ini kan banyak saudara kita juga yang memerlukan," pungkasnya. (Hj.Arbaiyati).hs
Posting Komentar